Langsung ke konten utama

the earphones are staying off.

Kontemplasi Pukul Tiga Pagi

Jam tiga pagi,
jam kepala meminta kontemplasi.

/satu/

Yang hilir mudik dalam kepala
ada, satu tanya,
"Sebenarnya.. aku mau jadi apa?"

Apa cukup menjadi mahasiswa yang belajar bagus-bagus?
Jika iya, berarti cukup bagiku menunggu Agustus,
kemudian kembali berkuliah dengan fokus.

Sayangnya, mataku tidak lepas dari mereka yang terus berjalan
yang kerennya entah mengapa tidak ketulungan.
Sementara aku.. terus-terus rebahan.

Ah, malu.
Tapi aku masih belum tahu.
Sebenarnya apa sih yang aku tuju?

/dua/

Kucoba mencari pembenaran, jadi aku pergi membaca.
Ternyata ada, di buku Psikologi Perkembangan karya Yudrik Jahja.
Katanya, memang banyak masalah baru di tahun-tahun awal dewasa.

Contohnya, bingung ke mana berjalan,
selalu bimbang dengan masa depan,
tertekan untuk lekas menjadi mapan.

Contohnya, merasakan keputusasaan,
ingin menjauh pergi dari kenyataan,
kabur kembali ke masa sekolahan1.

Sayangnya, hidup enggan dijeda untuk sekadar bernapas.
Baik, sebenarnya bisa, tapi setelah itu aku dirundung cemas.
Orang-orang sudah jauh melangkah; kenapa aku tidak bergegas?

/tiga/

Merujuk ke ilmu psikologi,
memang ada masanya semua terasa membebani,
memikirkan masa depan tanpa tahu kapan berhenti.

Namun, jika kupikirkan dalam hening melulu,
akhirnya berapa lama pun waktu berlalu,
jawabannya tidak kunjung aku temu.

Mungkin itu alasan aku menumpahkan perasaan.
Karena.. jika teorinya benar, mungkin aku tidak sendirian,
mungkin ada teman-teman yang sama-sama tengah mencari tujuan.

Kemudian saat aku membaca lagi,
ternyata orang-orang melakukan upaya kecil saat merasakan ini,
misalnya membagi perasaan kepada orang lain alias mengungkapkan diri2.

/empat/

Sayangnya, tidak semua orang bisa
Pun aku juga merasa khawatir dan curiga,
"Memangnya aku bisa tampil dan bercerita?"

Namun, pengungkapan diri katanya adalah indikasi kesehatan mental3
dan merupakan hal yang penting juga dalam keterampilan sosial4,
jadi.. tidak apa-apa sepertinya aku jajal

/lima/

Pada akhirnya, aku masih belum tahu ingin menjadi apa,
tapi aku bersyukur setidaknya sedikit lebih lega;
ternyata bisa kukatakan juga.

***

Referensi
1Wibowo, A. S. (2017). Mantra Kehidupan, Refleksi Melewati Fresh Graduate Syndrome dan Quarter-Life Crisis. Elex Media Komputindo.
2Mutiara, Yeni. (2018). Quarter Life Crisis pada Mahasiswa BKI Tingkat Akhir. Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta.
3Johnson, James & Godin, Steve & Bloomquist, Michael. (1981). Human Factors Engineering in Computerized Mental Health Care Delivery. Behavior Research Methods & Instrumentation. 13. 425-429. 10.3758/BF03202049.
4Carbery, J., & Buhrmester, D. (1998). Friendship and Need Fulfillment During Three Phases of Young Adulthood. Journal of Social and Personal Relationships, 15(3), 393–409.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

[INFO] Baca Detective Conan Online Berbahasa Indonesia di mana ya?

Holaa~ Miichan balik lagi~ Kali ini, Miichan mau kasih info tentang dimana kita bisa baca komik Detective Conan Indonesia online. Mungkin sudah banyak yang tahu dan ini udah umum banget. Tapi nggak ada salahnya Miichan post. Berikut adalah 3 situs yang Miichan rekomendasikan. Pertama, di  mangacanblog.com . Di sini bukan cuma Detective Conan. Masih banyak lagi manga yang ada di sini yang dapat kita baca online. Ini adalah situs manga online yang pertama kali Miichan tahu dan pertama kali Miichan buka. Ke dua , di  komikid.com . Di sini juga cuma bukan Detective Conan, tetapi bercampur dengan yang lain. Di ke dua situs ini cukup lengkap dan chapter nya selalu diperbarui jika sudah terbit ^^ Bagi penggemar manga  yang tidak hanya suka sama Conan, mungkin lebih cocok sama dua situs di atas karena bercampur dengan manga  yang lain, juga chapter nya selalu diperbarui. Tapi bagi yang suka manga Detective Conan saja seperti Miichan, Miichan lebih suka ke  cona...

Download Digimon Adventure 01 (1 - 54 [END]) Subtitle Indonesia

Minna, ohayou! Kesempatan kali ini, Miichan ingin membagikan link   download  untuk anime   Digimon , tepatnya yang season  1, yaitu Digimon Adventure 01. Apa kalian pernah dengar? Mungkin untuk 'Digimon' keseluruhan ( yang mencakup 7 season ) kalian pernah mendengar atau malah menontonnya. Terlebih lagi Digimon Xros War ( Miichan kurang tahu itu season ke berapa ) saat ini tengah ditayangkan di Indosiar. (Baca juga yuk >>  Apa Itu Digimon? ) Tetapi, Digimon Adventure 01 adalah season paling pertama yang mungkin tidak begitu terkenal lagi sekarang. Meskipun begitu, setelah Miichan survei, banyak penyuka Digimon yang mengaku season inilah yang paling seru, bersama dengan Digimon Xros War. Dahulu, season ini juga ditayangkan di Indosiar. Sekitar 6 - 7 tahun yang lalu kalau tidak salah, saat Miichan masih kelas 2 - 3 SD '-' Menurut Miichan, rating  Digimon Adventure 01 ini K+. Genre nya adalah adventure , friendship , dan fantasy . Di Digimon Adve...

[Mitos] Rahasia Minmie

Konban wa~ Miichan lagi melihat-lihat artikel terbaru dari blog yang Miichan ikuti di beranda  blogger.com  dan menemuka artikel ini bersumber dari  sini . Nee , awalnya Miichan juga terkejut membacanya mengenai Minmie. Siapa yang tidak tahu Minmie coba? Miichan yakin semuanya pasti tahu. Banyak pernak-pernik, aksesoris, dan barang-barang yang berhiaskan atau ber cover  karakter kawaii  yang satu ini. Tapi dibalik ketenaran dan kecantikannya ini, apa banyak yang tahu misteri dibalik karakter ini? Apa kalian pernah berpikir kenapa mata Minmie selalu merem? Apa dia punya eyesmile kah? Dan kenapa lidahnya melet sedikit?